Btraveler-Awal dengar kata ais Tingkap, aku penasaran dengan bentuknya. Memang, saat
terbaik untuk liburan adalah mencoba sesuatu yang berbeda! Apa pun itu selama asalkan
berbentuk yang manis dan dingin serta kondisi cuaca panas. Hal itu akan membuat
hari ku jadi lebih indah. Aku yakin kamu pasti penasaran segarnya es tingkap di
Penang, Malaysia, bukan?
Es Tingkep di Penang merupakan es serbat. Ada alasan lho dibalik namanya
yang fenomenal itu. Tingkap yang artinya JENDELA. Mau tahu ngak alasan kenapa
diberi nama es tingkap? Ceritanya, pada masa dahulu kala, penjual yang menjual
es di belakang "tingkap" (jendela) dan pembeli yang membeli es dari
penjual jendela mengatakan es tingkap (window sherbet) dan kemudian nama es ini
menjadi terkenal sampai sekarang.
Hal itu dikarenakan, bentuk kios di Penang, Malaysia masa lalu itu.
Penjual berada di balik jendela dan pembeli membeli sesuatu diluar jendela.
Sehingga es tingkap menjadi fenomena dan nama yang unik sampai sekarang. Es tingkap
terkenal di Penang terletak di Jalan
Tamil karena bisnis ini sudah 3 generasi. Wow, lama juga ya. Di mana bisnis dimulai sekitar tahun 1928
hingga sekarang dan resepnya pemberian ayah kepada anaknya. Jadi, mereka bisa
melanjutkan bisnis keluarga. Itulah mengapa es tingkap di Jalan Tamil sangat
terkenal. Kios yang terletak di sepanjang Jalan Tamil di samping Pasar
Chowrasta, ingat! Coba cicipi, Oke!
Kuliner ini harus dicoba ketika mengunjungi Penang, Malaysia! Soalnya,
orang lokal sana menyarankan mencoba menu satu ini ketika jalan-jalan ke Penang.
Bagaimana proses pembuatan es tingkap ini? Pertama, isi gelas dengan es serut
dan gula cair. Kemudian, semprot dengan rempah-rempah harum dan campuran akar,
tambahkan sesendok sirup yang terbuat dari sari bunga mawar dan air gula.
Hampir selesai, setelah penjual menambahkan sesendok masing-masing biji selasih
dan kepala muda.
Aku yakin kamu pasti lebih penasaran kan! Jadi minuman ini sangat diminati! Ini luar
biasa menyegarkan karena campuran cita rasa dari esensi mawar, air kelapa,
sedikit sirup gula, air kelapa segar, daging "kelapa muda" yang
lembut, sejumput herbal. Jujur saja, aku
suka meminumnya. Apalagi setelah basah bermain di kegiatan outdoor Escape.
Harganya tidak begitu mahal. Segelas Ais Tingkap Penang (es tingkap) sekitar 2
RM atau di Indonesia sekitar 7.000 IDR. Kamu bisa mendapatkan minuman segar dan
manis untuk menyegarkan hari.
Be traveler as the way you are
XOXO
Visit my storycitra, kitabahagia, jejak cantik, petunjukhidup, ngerumpi blog
No comments