Betraveler-Indonesia memang sangat luas dan memiliki pesona tersendiri
untuk dijelajahi ketika memiliki waktu luang untuk liburan. Siapa yang bisa
berkata TIDAK untuk mendapatkan sensasi liburan di suatu kota, pulau atau
tempat yang menyenangkan. Daya tarik Bali selalu membuat aku ingin kembali lagi
liburan kesana. Bagaimana tidak, Bali memiliki sesuatu yang membuat aku
terpesona akan budaya, kuliner, penginapan, serta pemandangan alam yang
menawan. Semua ada di Bali mulai dari pantai, gunung, pertanian yang setiap
sudut Bali selalu menawarkan sensasi yang berbeda.
Channel Video Youtube Citra Pandiangan
Aku berencana di Ulang Tahunku yang
ke 37 nanti. Aku ingin merayakannya di Bali, seorang diri. Aku senang memesan
tiket jauh-jauh hari karena harga tiket bisa terbilang agak murah. Banyaknya aplikasi
pemesanan online terkadang membuat aku bingung harus memilih yang mana? Banyak teman
dari luar menyarankan mencoba menggunakan skyscanner. Ada dua pilihan kita bisa
menginstal di ponsel menggunakan google play atau membuka melalui situs www.skyscanner.com maka pilihanku adalah mencoba
menggunakan website skyscanner pada layar ponsel aku.
Lalu, aku mulai melakukan pencarian tiket menggunakan situs skyscanner. Tampilan website skyscanner sangat mudah ada tiga icon yakni pesawat, penginapan dan rental mobil. Bahkan kita bisa memilih sistem perjalanan untuk pemesanan tiket dengan cara pulang-pergi, sekali jalan dan bahkan multikota. Maka aku masukan lokasi tempat tinggalku saat ini yang berada di Kota Tanjungpinang, Pulau Bintan dengan tujuan ke Denpasar, Bali. Lalu, aku tinggal memasukan saja tanggal keberangkatanku. Karena aku belum tahu kapan mau pulang, jadi aku berniat membeli tiket sekali jalan saja yakni pada tanggal 30 Juni 2018 untuk keberangkatanku dari Ibu Kota Provinsi Kepulauan Riau.
Setelah itu, aku dibawa menuju halaman berikutnya dan aku bisa melakukan
filter atau mengurutkan sesuai budget termurah hingga tercepat. Karena tahun
lalu waktu liburan ke Bali di bulan November 2017 lalu, untuk pertama kalinya
aku menggunakan pesawat Garuda. Ditahun ini juga, aku ingin menggunakan pesawat
Garuda dari Tanjung Pinang ke Bali. Tidak perlu pusing aku tinggal mengurutkan
penerbangan tercepat. Maka, aku mendapatkan jam penerbangan tercepat yakni 5
jam 25 menit. Dimana Pesawat Garuda dalam layar website Skyscanner menunjukan
waktu pukul 13.05 dan tiba di Denpasar pukul 19.30 dengan satu kali perhentian
di kota metropolitan Jakarta.
Saat aku sudah cocok dengan waktu penerbangan, maka langsung terlihat harga tiket pesawat yang aku harus bayar mulai dari 1.678.000. Setelah aku click Pilih maka akan muncul banyak sekali penawaran harga dari berbagai situs dan aku melihat harga yang menarik di Garuda Indonesia. Lalu, aku click icon PESAN. Website Skyscanner langsung membawaku ke website Garuda Indonesia untuk melakukan proses pemesanan tiket pesawat Garuda Indonesia. Penggunaan Skyscanner untuk pencarian tiket pesawat sangat mudah dan yang paling kusuka aksesnya sangat cepat. Walaupun aku menggunakan provider yang termasuk lambat tetapi akses website skyscanner tidak memakan banyak waktuku. Aku suka itu, tinggal pesan dan bayar harga tiket pesawat Garuda Indonesia.
I am in Garuda Indonesia flight |
Alasan aku memilih pesawat Garuda Indonesia karena pengalaman aku naik pesawat Garuda sangat nyaman dan juga fasilitas yang ada di pesawat sangat mendukung. Perjalanan panjang dari Tanjung Pinang ke Bali dengan jarak tumpuh tercepat 5 jam-an tidak membuat aku merasa lelah.
Nah, tiket pesawat garuda sudah dipesan. Sekarang tinggal buat iterary perjalananku selama di Bali. Tapi, karena alasan aku ke Bali hanya ingin merayakan ulang tahunku seorang diri. Jadi, aku tinggal mengikuti arus saja. Sesekali jelajah nusantara tanpa perlu membuat perencanaan mau kemana dan ngapain aja. Sebab, pesona Bali sudah menghipnotis siapa saja yang pernah liburan ke Bali.
Aku tidak sabar ingin menghabiskan waktu bersantai di salah satu resort yang ada di Bali. Resort ini memang menjadi impianku untuk bermalam sehari atau dua hari walaupun harga penginapannya menguras kantongku hingga terdalam tetapi pemandangan laut yang sangat luas dari atas bukit sambil memandang matahari tengelam. Berendam dalam kolam air hangat merupakan kado hadiah ulang tahun yang terbaik bagiku, diusiaku yang sudah matang. Meskipun terkadang menghadapi hari kelahiran membuatku merasa takut karena harus berpacu pada waktu tetapi hidupku selalu memiliki arti bagiku sendiri.
Belajar mencintai diri sendiri baik itu kelebihan dan kekurangan membuat
aku merasakan kebahagiaan terdalam. Usia hanyalah angka tetapi semangat dan
kegigihan dalam menjalani kehidupan tidak bisa diukur dengan angka yang selalu
berganti setiap tahunnya. Skyscanner akan membawaku terbang kembali untuk liburan ke
Bali dan menikmati waktu bersantai dan berbahagia karena aku lahir di dunia
ini. Setiap manusia tercipta dengan cara yang luar biasa termasuk situs skyscanner
hadir dikehidupan untuk memudahkan aku dan kamu dalam mempersiapkan rencana
liburan yang sempurna. Sesempurna hariku di Bali nanti.
Bottom of The Line
Hidup adalah sebuah kisah
perjalanan. Tidak perlu takut ketika usia bertambah asalkan semangat untuk
menjalani kehidupan tetaplah ada. Sama halnya dengan semangat liburan seorang
diri. Memesan tiket tidak lagi ribet. Sebab, ada Skyscanner, situs yang
membantu mencarikan harga dan waktu penerbangan sesuai dengan kemampuan.
Sesekali memanjakan perjalanan dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia
tidak ada salahnya. Sebab, kebahagiaan dan kesenangan hanya bisa dimiliki
oleh mereka yang memahami arti kebebasan dan perjalanan kehidupan yang
disertai pasang surut persoalan. Kembalikan semangat hidup dengan liburan.
Disclaimer: Artikel ini diikutsertakan
dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh ID Corners dan Skyscanner.
|
Be traveler as the way you are
XOXO
Visit my storycitra, kitabahagia, jejak cantik, petunjukhidup, ngerumpi blog
lets fly and travel
ReplyDeletewah asik banget liburannya mbak. aku belom pernah coba pesan tiket skyscanner. makasih infonya mbak
ReplyDeletePErjalanan panjang ya mba dari Tanjung Pinang ke Bali, tapi pasti senang bisa liburan, menikmati hidup, dan belajar banyak hal baru
ReplyDeleteAsik ya mba me time dan menghabiskan waktu untuk memanjakan diri..emang tepat bgt pakai garuda Indonesia..semakin dimanjakan jadinya
ReplyDeleteKalo pemandangan di Bali nggak perlu diragukan lagi yah kak. Destinasi sejuta umat mah kesana.
ReplyDeletepokoknya super kalau naik pesawat garuda jadi pilihan di hati,,
ReplyDeleteOh, bisa pesan kendaraan juga. Boleh deh dicoba.
ReplyDeletebali memang tempat luar biasa yang ada di indonesia
ReplyDeletegaruda? salah satu maskapai penerbangan yang keren banget untuk bisa habiskan waktu dengan menonton video dan tiba tiba sudah sampai saja di tempat tujuan
skyscanner adalah salah satu rekomendasi yang bisa aku coba nanti
sip sip
terima kasih atas rekomendasi nya
skyscanner hanya untuk garuda kah ??
ReplyDeleteGaruda emg ok bgt siy.. Pramugarinya sabar bgt ngadepin penumpang yg sering ngerepotin macem aku ini..hehe..
ReplyDeleteJd penasaran jg coba skyscanner..
Seru banget saya bacanya, Mbak. Skyscanner boleh nih dicoba.. Terima kasih infonya, Mbak.
ReplyDeleteAku selalu pake Skyscanner nih buat cari tiket kalo mau traveling. Sayangnya belum pernah menang kalo ikut lomba tulisan yang disponsori Skyscanner :)
ReplyDeleteDulu sering pakai Skyscanner sekarang gak sering lagi karena udah jarang kemana-kemana.
ReplyDeleteWah ada jarak tempuh lama perjalanan di skyscanner ya, hemat banget naik pesawat bisa lihat harga termurah juga. Selamat ulang tahun dan menikmati liburan
ReplyDeleteNaik garuda emang nyaman ya mbak. Dulu aku naiknya pas sering perjalanan dinas aja. Kalau liburan sendiri belum mampu. hahahaha.
ReplyDeleteTahun ini aku juga mau merayakan umur 30 ke Australi. Boleh deh lihat lihat skyscanner neh 😁
Asyikkkk bgts ya rencana rayakan ultah di Bali sendirian... AK juga pengin ke Bali bawa keluarga tp nabung dulu ... Hwhwhhww
ReplyDeleteAjakin aku ke Bali kak
ReplyDeletewow, ke Bali sendiri? aku juga mau mbak. dari dulu kepingin banget solo traveling kemana gitu, cuma sejak menikah udah ada ekor yang enggak bisa lepas. aku juga sering banget menggunakan aplikasi skyscanner utk pesan tiket kalau mau jalan2
ReplyDeleteWah, kece sis liburan jalan-jalan sendiri, eh selamat ulang tahun yang ke 27 ya
ReplyDeleteUwoh Bali. Lama bgt blom ke sana2 lg
ReplyDeleteGreat article, exactly what I was looking for.
ReplyDeleteHello I am so glad I found your web site, I really found you by mistake,
ReplyDeletewhile I was looking on Digg for something else, Nonetheless I am here now and would just like to
say kudos for a remarkable post and a all round exciting blog
(I also love the theme/design), I don't have time to browse
it all at the minute but I have saved it and also added your RSS feeds, so when I have time I will
be back to read more, Please do keep up the awesome work.
Excellent post. I certainly love this website. Keep it up!
ReplyDeleteI would like to thank you for the efforts you've put in writing
ReplyDeletethis blog. I really hope to check out the same high-grade blog posts from you later on as well.
In truth, your creative writing abilities has encouraged me to get my very own site now
;)